Page 56 - Modul CA Audit & Asurans IAI- Silabus 2019
P. 56
MODUL CHARTERED ACCOUNTANT
5. Manajemen bertanggung jawab untuk membuat pengungkapan yang sesuai mengenai pi-
hak berelasi di dalam laporan keuangan
A. Benar
B. Salah
6. Berikut ini manakah yang bukan sebuah langkah yang dirancang untuk menutup kesenjan-
gan ekspektasi?
A. Auditor diharuskan untuk menghadiri rapat direksi perusahaan
B. Surat perikatan yang lebih rinci dikirim kepada klien audit
C. Format laporan audit direvisi dan diperluas
D. Pernyataan atas tanggung jawab direksi dimasukkan ke dalam laporan keuangan
7. Selama pelaksanaan audit atas Gamma Ltd (‘Gamma’) seorang karyawan dari perusahaan
menginformasikan Saudara bahwa setoran tunai dalam jumlah besar dibayarkan ke rekening
bank perusahaan dan sebulan kemudian, jumlah yang sama dibayarkan melalui transfer
langsung ke rekening bank atas nama Epsilon, sebuah perusahaan yang berbasis di luar
negeri. Karyawan tersebut juga menginformasikan Saudara bahwa direktur pelaksana dari
DOKUMEN
Gamma telah menginstruksikannya untuk tidak mencatat transaksi tersebut di dalam catatan
akuntansi karena transaksi tersebut tidak ada hubungannya dengan bisnis Gamma.
Terangkan, dengan alasan, tindakan lebih lanjut apa yang harus Saudara ambil sehubungan
dengan masalah ini.
IAI
8. Perusahaan Saudara merupakan auditor dari Alpha Ltd (‘Alpha’). Direktur pelaksana dari
Alpha menemukan bahwa asisten akuntan telah menggunakan cek perusahaan dan transfer
bank dengan curang untuk membayar pengeluaran pribadinya sendiri. Pengeluaran tersebut
dilaporkan sebagai pengeluaran perusahaan di dalam laporan laba rugi. Walaupun nilai
yang terlibat tidak material di dalam konteks laporan keuangan, terungkap bahwa ini telah
berlangsung selama beberapa tahun. Direktur pelaksana telah menyatakan kekhawatirannya
bahwa perusahaan Saudara tidak menemukan kecurangan ini dan telah mengajukan
pertemuan untuk mendiskusikan masalah ini.
Dengan menggunakan kecurangan Alpha sebagai contoh, bandingkan dan bedakan tanggung
jawab auditor sehubungan dengan kecurangan dengan ekspektasi direktur pelaksana Alpha.
9. Jika dibawa ke perhatian mereka, auditor harus mempertimbangkan implikasi dari setiap
pelanggaran oleh klien mereka dari peraturan ketenagakerjaan dan jaminan sosial.
Uraikan konsekuensi dari tidak mempertimbangkan implikasinya dan berikan contoh atas
pelanggaran tersebut.
46