Page 7 - MODUL LEVEL DASAR MANAJEMEN KEUANGAN
P. 7

BAB 1


                                       PENGANTAR MANAJEMEN KEUANGAN




               Pendahuluan

               Tujuan utama suatu entitas beroperasi adalah untuk menghasilkan tambahan kesejahteraan bagi

               pemilik. Ukuran kesejahteraan yang umumnya digunakan adalah uang dengan salah satu fungsinya
               yakni penyimpan nilai dan satuan hitung. Secara spesifik dalam suatu aktivitas komersial, uang

               dapat  digunakan  untuk  membayar  beban-beban,  pembelian  persediaan  maupun  aset  tetap,

               membayar pegawai, dan berbagai aktivitas utama lainnya. Adapun peran sentral yang dijalankan
               oleh keuangan adalah


               1.    Seluruh  pemangku  kepentingan  terkait  suatu  entitas  memiliki  kepentingan  terhadap
                                DOKUMEN
                     keuangan: pemilik dan kreditur hendak memastikan bahwa investasi yang mereka berikan

                     dapat menghasilkan, pemasok menghendaki kepastian pembayaran, pegawai dan manajemen

                     pun bergantung pada keuangan, serta pemerintah yang memiliki kepentingan terkait aspek
                                                       IAI
                     perpajakan.

               2.    Keuangan merupakan suatu fungsi tersendiri di kebanyakan organisasi.
               3.    Kemampuan  untuk  menghimpun  pendanaan  dan  bagaimana  proses  penghimpunan

                     pendanaan itu dilakukan menentukan struktur usaha atau bentuk hukum dari suatu entitas.

               4.    Strategi keuangan suatu entitas menjadi bagian dari strategi entitas secara umum.
               5.    Suatu entitas dihadapkan pada berbagai risiko keuangan dan perlu mengelola risiko-risiko

                     tersebut.

               Karena peran sentral uang dan keuangan secara umum dalam suatu entitas, maka informasi yang

               andal dan relevan terkait keuangan juga menjadi hal yang penting dalam suatu entitas. Sebagai
               pengantar modul ini, bab ini akan membahas berbagai konsep dasar yang perlu diperhatikan dalam

               mendukung manajemen keuangan di suatu entitas.









                                                             1
   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12