Page 299 - MODUL LEVEL DASAR AKUNTANSI KEUANGAN
P. 299

(c)  Akuntansi untuk Wesel Bayar Jangka Panjang

                                         Wesel bayar jangka panjang memiliki 2 jenis yaitu:
                                         (1)  Wesel bayar jangka panjang berbunga

                                              Pada dasarnya Akuntansi untuk wesel bayar jangka panjang yang
                                              berbunga,  sama  dengan  Akuntansi  untuk  obligasi  yaitu

                                              menggunakan  metode  suku  bunga  efektif  untuk  mengamortisasi
                                              discount  yang  mungkin  timbul  dari  transaksi  penerbitan  wesel

                                              tersebut.


                                         (2)  Wesel bayar jangka panjang tanpa bunga (Zero Interest)

                                              Wesel  jenis  ini  tidak  menyertakan  tingkat  bunga  par  di  dalam

                                              lembar  wesel.  Karena  tidak  ditentukan  bunganya,  maka  seluruh
                                              selisih antara nilai par dengan nilai kini pembayaran bunga dan
                                DOKUMEN
                                              pokok yang dihitung menggunakan asumsi tingkat bunga tertentu
                                              dialokasikan sebagai discount dan diamortisasi selama umur wesel

                                              tersebut.
                                                       IAI


                                              Ilustrasi untuk Wesel bayar jangka panjang tanpa bunga.

                                              PT  ARX  meminjam  dana  dari  PT  CRX  sebesar  Rp10.000.000
                                              dengan  menerbitkan  wesel  bayar  senilai  tersebut  di  atas.  Wesel

                                              tidak  menyebutkan  tingkat  bunga  eksplisit,  namun  jumlah  yang
                                              diterima oleh PT ARX adalah sebesar Rp7.513.150.

                                              Penyelesaian:


                                              Dengan menggunakan perhitungan singkat dapat diketahui bahwa

                                              tingkat  bunga  implicit  dari  wesel  ini  adalah  10%.  Maka  dapat
                                              disusun tabel amortisasi sebagai berikut:









                                                                 291
   294   295   296   297   298   299   300   301   302   303   304