Page 318 - MODUL LEVEL DASAR AKUNTANSI KEUANGAN
P. 318
BAB 17
PENGAKUAN PENDAPATAN
Pendahuluan
Dalam Kerangka Dasar Penyusunan dan Penyajian Laporan Keuangan (KDPPLK)
disebutkan bahwa pendapatan (revenues) merupakan salah satu unsur yang membentuk
penghasilan selain keuntungan (gains). Pendapatan timbul dalam pelaksanaan aktivitas
perusahaan yang biasa dan dikenal dengan sebutan yang berbeda seperti penjualan,
penghasilan jasa (fees), bunga, dividen, royalti dan sewa. Pendapatan. Pengakuan
pendapatan mengandung risiko kecurangan (fraud) yang teratas. Terlepas dari aturan
akuntansi yang diikuti, risiko atau kesalahan dan ketidakakuratan dalam pelaporan
DOKUMEN
pendapatan adalah signifikan.
Tujuan Pembelajaran
IAI
1. Peserta dapat memahami kriteria pengakuan untuk pendapatan penjualan barang
2. Peserta dapat menyiapkan jurnal pengakuan pendapatan
3. Peserta dapat memahami kriteria pengakuan untuk pendapatan jasa
4. Peserta dapat memahami ruang lingkup pengaturan PSAK yang terkait dengan
pendapatan yang berasal dari pemanfaatan aset.
5. Peserta dapat memahami kasus-kasus pengakuan pendapatan yang spesifik
310