Page 9 - MODUL LEVEL DASAR AKUNTANSI BIAYA DAN MANAJEMEN
P. 9
Sangat penting bagi manajemen untuk merespon perubahan aktivitas, karena
akan berpengaruh langsung pada perubahan biayanya. Apabila terjadi kenaikan
atau penurunan aktivitas, apakah suatu biaya akan mengalami perubahan
secara proporsinonal atau tidak proposional, atau bahkan memiliki
kemungkinan untuk tidak mengalami perubahan sama sekali. Berikut
klasifikasi biaya berdasarkan aktivitas:
(a) Biaya tetap adalah biaya yang mana total biaya tidak berubah terhadap
perubahan aktivitas (volume produksi) dalam rentang yang relevan.
Namun, biaya tetap per unit output berubah. Perubahan biaya tetap per
unit output ini berbanding terbalik dengan perubahan aktivitas (volume
produksi) karena apabila aktivas naik maka biaya tetap per unit output
mengalami penurunan dan sebaliknya. Contohnya gaji direktur.
DOKUMEN
(b) Biaya variabel adalah biaya yang mana total biaya berubah secara
proporsinal terhadap perubahan aktivitas dalam rentang yang relevan.
Pengertian aktivitas dapat dalam bentuk jumlah yang diproduksi (volume
IAI
produksi), jumlah produk yang dijual, jumlah jam mesin, dan sebagianya,
semakin besar aktivitas (jumlah yang diprosuksi) maka semakin tinggi
jumlah variabel, dan sebaliknya. Namun, biaya variabel untuk per unit
out put adalah tetap (konstan) pada kisaran tertentu. Contoh, kain untuk
membuat baju disesuaikan dengan ukuran bajunya.
(c) Biaya semi variabel adalah biaya yang mana total biaya berubah tetapi
perubahannya tidak proporsional terhadap perubahan aktivitas (volume
produksi) dalam rentang yang relevan. Semakin besar aktivitas (volume
produksi) maka semakin tinggi total biaya yang dibebankan dan
sebaliknya, tetapi nilai perubahannya tidak sebanding. Biaya semi
variabel per unit output berubah, tetapi perubahan biaya semi variabel
per unit output tidak sebanding. Semakin besar aktivitas (volume
produksi) maka biaya semi variabel per unit output semakin rendah dan
sebaliknya, tetapi nilai perubahannya tidak sebanding. Contohnya biaya
listrik dan telepon, biaya pengawasan, asuransi kecelakaan, dll.
(3) Klasifikasi Biaya Berdasarkan Objek Biaya
4