Page 66 - MODUL LEVEL DASAR MANAJEMEN KEUANGAN
P. 66

A.    Nilai Masa Depan (Future Value) dan Pemajemukan (Compounding)

                     Nilai  masa  depan  dari  jumlah  rupiah  tertentu  adalah  nilai  dari  rupiah  tertentu  yang
                     digandakan dengan tingkat bunga tertentu selama jangka waktu tertentu. Tingkat bunga yang

                     digunakan sebagai faktor pengganda menggunakan konsep tingkat bunga majemuk/bunga-
                     berbunga  (compound  interest),  sehingga  sering  kali  nilai  masa  depan  disebut  juga  nilai

                     majemuk atau nilai akhir (terminal value).
                     Rumus untuk menghitung nilai masa depan dari jumlah rupiah tertentu adalah :



                                                                            n
                                                     FV(i.n)   =  PVo  (1 + i )
                      Dimana:
                     FV(i,n)          =        nilai  masa  depan  dari  sejumlah  rupiah  sekarang  yang

                                               digandakan  dengan  tingkat  bunga  i  persen  selama  n
                                DOKUMEN

                       PVo            =        periode
                                               nilai rupiah sekarang
                       i              =        tingkat bunga yang berlaku setiap periode
                       n              =        Jangka waktu penggandaan (jumlah periode)
                                                       IAI
                     Penghitungan bunga majemuk pada dasarnya adalah setiap bunga yang diterima dalam suatu

                     periode akan ditambahkan kedalam  nilai  pokok  untuk digandakan kembali  pada periode
                                                                                             n
                     berikutnya dengan tingkat bunga yang berlaku. Oleh karena itu nilai (1+i) disebut sebagai
                     faktor pengganda (compound factor).
                               n
                     Nilai (1+i)  dapat dihitung menggunakan tabel faktor pengganda dari Rp1 dengan  i% pada
                     akhir periode n yang biasa dilampirkan pada buku teks manajemen keuangan.
                     Untuk memahami konsep dan cara penghitungan nilai masa depan, perhatian contoh berikut:



                     Contoh 4.1: Tuan Joko pada awal tahun pertama menabung sebesar Rp1.000.000 di sebuah
                     Bank. Apabila tingkat bunga majemuk yang berlaku sebesar 8% per tahun, maka setelah 5

                     tahun yang akan datang nilai tabungan Tuan Joko menjadi sebesar Rp1.469.300. Nilai ini
                     diperoleh dengan perhitungan sebagai berikut:

                     FV(8%,5)   =   Rp1.000.000 (1 + 8% ) 5

                     FV(8%,5)   =   Rp1.000.000 (1,4693)
                     FV(8%,5)   =   Rp1.469.300


                                                             60
   61   62   63   64   65   66   67   68   69   70   71