Page 269 - Modul CAFB - Akuntansi Keuangan - 2025
P. 269
LATIHAN SOAL
A. Pilihan Ganda
1. Berikut yang merupakan contoh properti investasi:
A. Properti yang dimaksudkan untuk dijual dalam kegiatan usaha-
sehari-hari atau sedang dalam proses pembangunan atau
pengembang untuk dijual
B. Properti dalam proses pembangunan atau pengembangan atas
nama pihak ketiga
C. Properti yang disewakan kepada entitas lain dengan cara sewa
pembiayaan
D. Tanah yang dikuasai dalam jangka panjang untuk kenaikan nilai
dan bukan untuk dijual jangka pendek dalam kegiatan usaha
DOKUMEN
sehari-hari
2. Berikut yang bukan merupakan contoh properti investasi:
A. Properti yang digunakan sendiri untuk kegiatan operasional
IAI
B. Bangunan yang dimiliki oleh entitas (atau dikuasai oleh entitas
melalui sewa pembiayaan) dan disewakan kepada pihak lain
melalui satu atau lebih sewa operasi
C. Bangunan yang belum terpakai tetapi tersedia untuk disewakan
kepada pihak lain melalui satu atau lebih sewa operasi
D. Properti dalam proses pembangunan atau pengembangan yang
di masa depan digunakan sebagai properti investasi
Ikatan Akuntan Indonesia| 257

