Page 90 - Modul CA - Manajemen Stratejik dan Kepemimpinan (Plus Soal)
P. 90

MANAJEMEN
                                                                                     STRATEJIK dAN KEPEMIMPINAN





               24.  Strategi biaya rendah akan bermanfaat jika keinginan konsumen untuk membeli sangat dipengaruhi
                   oleh tinggi rendahnya harga. Selain itu, strategi ini ampuh jika:
                   A.  Terbuka banyak pilihan untuk membuat diffrensiasi produk yang bernilai di mata pembeli
                   B.  Pembeli umumnya menggunakan produk dengan cara yang berbeda
                   C.  Pembeli begitu mudah berpindah dari satu penjual ke penjual yang lain tampa biaya yang berarti
                       jika ada penjual dapat menjual dengan harga lebih rendah
                   D.  Jumlah pembeli begitu sedikit dan tidak mempunyai pengaruh signifikan untuk menekan harga
                       lebih rendah


               25.  Peran diferensiasi dalam memperkuat posisi produk dan perusahaan sangat signifikan. Namun langkah
                   menciptakannya tidak sederhana. Untuk itu perusahaan harus:
                   A.  Ada kompromi dan kombinasi antara kreativitas, fungsi, dan biaya
                   B.  Ada kombinasi yang serasi antara produk, harga, tempat, dan promosi
                   C.  Ada kombinasi antara posisi, perbedaan (keunikan), dan merk suatu produk
                   D.  Ada kombinasi dan kompromi antara merk, proses, dan pelayanan

               26.  Nilai suatu produk mempunyai arti penting di benak konsumen sebelum melakukan pembelian.
                   Pembeli jarang mau mengeluarkan uang untuk nilai yang mereka tidak terima atau dirasakan. Pembeli
                   seringkali kesulitan memahami nilai suatu produk sehingga mengukur nilai suatu produk atas dasar
                   sinyal tertentu seperti:
                               DOKUMEN
                   A.  Harga mahal merupakan konotasi produk berkualitas
                   B.  Bungkus yang baik menandakan penjualnya adalah perusahaan bonafid
                   C.  Tahun berdiri yang sudah lama menandakan bahwa perusahaan mempunyai sejarah panjang
                       sehingga bisa dipercaya
                                                     IAI
                   D.  Semua benar

               27.  Strategi memutar haluan (turn-around) diperlukan jika perusahaan mengalami penurunan penjualan
                   menuju krisis yang tujuannya mengulur waktu sambil memecahkan masalah. Strategi putar haluan
                   mencakup antara lain:
                   A.  Tidak perlu merevisi strategi lama
                   B.  Melakukan penurunan harga untuk mendongkrak penjualan
                   C.  Menjual aktiva yang tidak perlu untuk menjaga likuiditas
                   D.  Investasi mesin-mesin baru untuk memperbaiki kualitas produk


               28.  Dalam analisis value chain, manajemen harus berusaha mengidentifikasi penyebab besar kecilnya biaya
                   yang bersifat struktural seperti di bawah ini, kecuali:
                   A.  Faktor skala ekonomi
                   B.  Lamanya suatu perusahaan berkecimpung di bidang tertentu
                   C.  Kompleksitas produk
                   D.  Kemampuan organisasi dalam menjaga kualitas proses dan output


               29.  Dibawah ini adalah sejumlah penyebab besar kecilnya biaya yang dipengaruhi oleh bagaimana proses
                   dilaksanakan, kecuali:
                   A.  Sikap karyawan yang proaktif
                   B.  Lamanya waktu yang diperlukan untuk memasarkan produk baru
                   C.  Besarnya modal yang diperlukan
                   D.  Perbaikan terus menerus proses produksi









                                                                                    Ikatan Akuntan Indonesia      81
   85   86   87   88   89   90   91   92   93   94   95