Page 83 - MODUL LEVEL DASAR MANAJEMEN KEUANGAN
P. 83
9. Terdapat seri pembayaran sebesar Rp1.000.000 dengan tingkat bunga 10% per tahun selama
10 tahun. Seri pembayaran tersebut bisa bersifat ordinary annuity atau annuity due, maka
hasil yang diperoleh adalah:
A. Nilai sekarang annuity due > nilai sekarang ordinary annuity
B. Nilai sekarang annuity due < nilai sekarang deferred annuity
C. Nilai sekarang annuity due = nilai sekarang ordinary annuity
D. Nilai sekarang annuity due < nilai sekarang anuitas sederhana
10. Manakah pernyataan berikut yang benar
A. Nilai masa depan dari anuitas akan semakin turun jika tingkat bunga semakin besar
B. Nilai masa depan dari anuitas akan lebih besar jika tingkat bunga semakin turun
C. Nilai sekarang dari anuitas akan semakin besar jika tingkat bunga semakin besar
D. Nilai sekarang dari anuitas akan semakin besar jika tingkat bunga semakin turun
B. Esai DOKUMEN
1. Tuan Edi akan menerima penghasilan senilai Rp5.000.000 pada akhir dua tahun yang akan
datang. Sementara istri Tn. Edi pada saat sekarang menabung Rp10.000.000 di sebuah bank
swasta.
Diminta: IAI
a. Berapa nilai sekarang dari penghasilan yang akan diterima Tn. Edi jika tingkat bunga
umum sebesar 8% per tahun?
b. Berapa nilai tabungan istri Tn. Edi pada 5 tahun yang akan datang jika bunga tabungan
ditetapkan 7% per tahun?
2. Toko “Indah Busana” adalah sebuah UMKM pada saat sekarang mendapat pinjaman uang
sebagai tambahan modal sebesar Rp50.000.000 dari Bank Arta Jakarta. Pelunasan pinjaman
dilakukan dengan cicilan yang besarnya sama setiap bulan selama 2,5 tahun.
Diminta:
a. Apabila tingkat suku bunga pinjaman sebesar 12% pertahun, berapakah angsuran
perbulan yang harus dibayar oleh Toko “Indah Busana” ?
b. Jika ditetapkan besarnya cicilan yang harus dibayar sebesar Rp2.000.000 per bulan,
berapakah tingkat bunga yang dibebankan kepada Toko ”Indah Busana”?
77