Page 114 - MODUL LEVEL DASAR AKUNTANSI BIAYA DAN MANAJEMEN
P. 114

(f)   Kecepatan  kecanggihan  teknologi.  Manajer  di  tingkat  yang  lebih

                                   rendah  dalam  organisasi  akan  cenderung  makin  familiar  dengan
                                   perubahan teknologi, sehingga desentralisasi akan lebih tepat diterapkan.

                             (g)  Lokasi geografis dan kebutuhan akan pengetahuan setempat. Jika
                                   suatu organisasi tersebar luas di sejumlah lokasi, maka desentraliasi akan

                                   cenderung lebih efektif. Manajer yang berasal dari lokasi setempat akan

                                   membuat keputusan lebih efektif berdasarkan pengetahuan mereka akan
                                   pasar lokal.


                        (4)  Kelebihan desentralisasi

                             Kelebihan utama dari bentuk organisasi yang terdesentralisasi adalah:
                             (a)  Senior  manajer  terbebas  dari  keterlibatan  secara  detail  atas

                               DOKUMEN
                                   kegiatan sehari-hari perusahaan dan dapat lebih banyak mencurahkan
                                   waktunya pada isu-isu strategis.

                             (b)  Kualitas  keputusan  cenderung  makin  meningkat  karena  manajer

                                   lokal dapat membuat pertimbangan-pertimbangan yang lebih informatif
                                                     IAI
                                   berdasar pengetahuan lokal/setempat.

                             (c)  Tanggung jawab yang makin meningkat akan memotivasi manajer

                                   dalam organisasi yang terdesentralisasi.
                             (d)  Keputusan  dapat  diambil  lebih  cepat  sebagai  respon  terhadap

                                   perubahan kondisi.
                             (e)  Kegiatan operasi yang terdesentralisasi menjadi tempat pelatihan yang

                                   berharga  bagi  manajer  senior  masa  depan  dengan  memberikan
                                   mereka  pengalam  keterapilan  manajerial  dalam  lingkungan  yang

                                   mungkin lebih sederhana dari yang akan mereka hadapi kelak.

                        (5)  Kekurangan desentralisasi

                             Kekurangan utama dari sistem yang terdesentralisasi adalah:

                             (a)  Sulit untuk mengkoordinasikan aktivitas organisasi karena terdapat

                                   banyak orang yang dapat membuat keputusan.








                                                              109
   109   110   111   112   113   114   115   116   117   118   119