Page 77 - MODUL LEVEL DASAR MANAJEMEN KEUANGAN
P. 77
Gambar 4.5 horison waktu penghitungan nilai majemuk annuity due
Secara matematis rumus untuk menghitung nilai majemuk dari suatu annuity due sedikit
berbeda yakni:
n
FVA(i,n) = A ([(1+i) - 1]/i ) (1+i)
Gambaran horizon waktu penghitungan nilai sekarang dari annuity due sebesar Rp1 000 000
dengan tingkat bunga 8% per tahun selama 4 tahun adalah:
awal tahun
0 1 2 3 4
1 juta 1 juta 1 juta 1 juta
DOKUMEN
1000000
925.900 diskonto 1 th
857.300 diskonto 2th
IAI
793.800 diskonto 3 th
3.577 000 = total nilai sekarang seluruh penerimaan pada 1=8% selama 4 tahun
Gambar 4.6 horison waktu penghitungan nilai sekaang annuity due
Rumus secara matematis untuk menghitung nilai sekarang dari annuity due adalah:
n
PVA(i,n) = A [(1 – [1/(1+i) ])/i ] (1+i)
D. Perpetuitas (Perpetuity)
Perpetuitas adalah anuitas yang berkelanjutan yang artinya seri pembayaran/penerimaan terjadi
setiap tahun dalam jangka waktu yang tak terhingga. Seri pembayaran ini banyak ditemukan dalam
berbagai transaksi keuangan individual maupun bisnis misalnya: pembayaran tunjangan hidup,
penerimaan dividen saham preferen, dan pembayaran kupon obligasi yang tidak mempunyai jatuh
tempo.
Nilai sekarang dari perpetuitas dapat dihitung dengan menggunakan dasar rumus nilai sekarang
dari anuitas sederhana dimana periodenya tak terhingga (n = ∞).
71