Berita IAI

CertDA, Sertifikasi Co-Branding IAI – ACCA : Pentingnya Kompetensi Data Analytic dalam Dunia Bisnis Zaman Now

05 Juli 2024 - Siaran Pers


Kompetensi data analytic kini sudah menjadi kebutuhan bagi entitas yang ingin berhasil di dunia bisnis yang semakin kompleks dan kompetitif. Data analytic adalah proses pemeriksaan, pembersihan, transformasi, dan pemodelan data dengan tujuan menemukan informasi berguna, mendukung pengambilan keputusan, dan menyimpulkan kesimpulan yang bermakna. Data analytic melibatkan berbagai teknik dan metode untuk menganalisis data dalam berbagai bentuk, termasuk data kuantitatif dan kualitatif.

Di era ekonomi digital dan globalisasi, dunia bisnis mengalami transformasi besar-besaran. Salah satu faktor kunci yang mendorong perubahan ini adalah data analytic. Dengan mengadopsi data analytic, perusahaan dapat membuat keputusan yang lebih baik, memahami pelanggan dengan lebih mendalam, meningkatkan efisiensi operasional, dan mengidentifikasi peluang baru. Dalam jangka panjang, ini akan membantu perusahaan untuk berkembang dan memenangkan kompetisi di pasar yang selalu berubah.

Keputusan yang diambil berdasarkan data cenderung lebih akurat dan dapat diandalkan dibandingkan dengan keputusan yang diambil berdasarkan intuisi semata. Data analytic memungkinkan bisnis untuk mengakses dan menganalisis sejumlah besar data, sehingga mereka dapat membuat keputusan yang lebih baik.

Dengan data analytic, bisnis dapat mengumpulkan dan menganalisis data pelanggan untuk memahami perilaku, preferensi, dan kebutuhan mereka. Data analytic juga dapat membantu bisnis mengidentifikasi dan menghilangkan ketidakefisienan dalam operasional entitas, dan memungkinkan bisnis untuk menganalisis tren pasar dan perilaku konsumen, sehingga mereka dapat mengidentifikasi peluang baru untuk ekspansi atau pengembangan produk.

Data analytic juga memungkinkan bisnis untuk mengevaluasi efektivitas kampanye pemasaran secara real-time. Teknik analisis prediktif memungkinkan bisnis untuk meramalkan tren masa depan dan membuat perencanaan strategis yang lebih baik. Tidak kalah penting, data analytic dapat membantu perusahaan dalam mengidentifikasi potensi risiko dan mengambil langkah-langkah proaktif untuk menguranginya.

Meningkatkan Kualitas SDM terkait Data Analytic


Kebutuhan akan sumber daya manusia (SDM) yang terampil dalam data analytic kian hari kian meningkat. Sertifikasi dalam bidang data analytic memberikan pengakuan resmi atas keterampilan dan pengetahuan individu dalam menganalisis data. Dengan sertifikasi, individu dapat membuktikan bahwa mereka memiliki keahlian yang diperlukan untuk mengolah, menganalisis, dan menafsirkan data dengan akurat.

Sertifikasi memberikan kredibilitas tambahan bagi SDM di mata pemberi kerja dan klien. Ini menunjukkan bahwa individu tersebut telah memenuhi standar profesional tertentu dalam bidang data analytic. Memiliki sertifikasi dalam data analytic juga dapat membuka peluang karir yang lebih luas. Banyak Perusahaan kini mencari profesional yang bersertifikat karena mereka memerlukan individu yang siap kerja dan mampu memberikan kontribusi langsung.

Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) telah meluncurkan Certificate in Data Analytics (CertDA) yang merupakan sertifikasi co-branding IAI dengan ACCA. Program ini terdiri dari kursus dan ujian yang ditujukan untuk memberikan kemampuan pengelolaan data dan pengembangan data dalam jumlah besar, sehingga menjadi model pengambilan keputusan yang lebih strategis. Melalui kursus ini, peserta akan mempelajari tentang big data, sumber data, jenis analisis, dan etika serta terbiasa dengan berbagai alat dan teknik saat bekerja di bidang analisis data. Setelah menyelesaikan kursus, peserta diharapkan dapat mengikuti ujian CertDA dengan lebih baik.

Tentang IAI

Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) adalah organisasi profesi akuntan yang menaungi seluruh akuntan di Indonesia yang tersebar di 34 provinsi. IAI merupakan anggota dan pendiri International Federation of Accountants (IFAC) dan ASEAN Federation of Accountants (AFA), serta associate member Chartered Accountants Worldwide (CAW).

Untuk menjaga integritas dan profesionalisme akuntan Indonesia, IAI menerbitkan Kode Etik Akuntan Indonesia. Sebagai standard setter, IAI menyusun dan menetapkan Standar Akuntansi Keuangan (SAK) yang berlaku di Indonesia.

Informasi lebih lanjut tentang IAI, kunjungi www.iaiglobal.or.id, atau email ke iai-info@iaiglobal.or.id