Berita IAI

Obituari - Bapak Warsito bin Muchyadi (Ito Warsito), MBA., Ak., CA - Anggota Dewan Pengurus Nasional IAI

29 April 2022 - Lainnya


Innalillahi wa inna ilaihi rojiun

Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) dan profesi akuntan Indonesia kembali mendapat kabar duka. Tokoh terbaik profesi akuntan Indonesia, Bapak Ito Warsito telah dipanggil Allah Yang Maha Kuasa ke haribaan-Nya di bulan suci Ramadhan 1443 H, atau pada hari Kamis, 28 April 2022, pukul 22.40 WIB di RS Siloam MRCCC Semanggi, Jakarta.

Ito Warsito diakui sebagai salah satu putra terbaik yang dimiliki profesi akuntan Indonesia saat ini. Pak Ito, begitu panggilan akrab beliau, selalu berdiri paling depan memimpin setiap momentum transformasi yang terjadi di profesi akuntan. Dunia bisnis dan investasi Indonesia kehilangan tokoh terbaik dengan leadership dan rekam jejak yang sangat teruji, dan kemampuan serta kredibilitas yang tidak diragukan lagi. Pak Ito adalah teladan yang patut diikuti dan dijadikan panutan oleh seluruh akuntan lintas generasi.

Aktif berperan di organisasi profesi akuntan, Pak Ito telah mengabdikan diri sejak menjadi anggota Dewan Penguji Ujian Sertifikasi Akuntan Publik (DP USAP) sejak tahun 2003. Berikut sekelumit pengabdian keprofesian yang telah ditunaikan dengan penuh totalitas oleh Pak Ito:

  • Anggota Dewan Penguji Ujian Sertifikasi Akuntan Publik (DP USAP) periode 2003 - 2006
  • Anggota Komite Evaluasi dan Rekomendasi Pendidikan Profesi Akuntansi (KERRPA) periode 2007 – 2010.
  • Anggota Dewan Sertifikasi Akuntan Profesional (DSAP IAI) periode 2012 – 2015.
  • Anggota Dewan Pengurus Nasional Ikatan Akuntan Indonesia (DPN IAI) yang dipilih Kongres IAI selama tiga periode, dari 2010 – 2022.
Sejak itu pula, beliau selalu memberikan teladan dengan menunjukkan sikap-sikap terpuji sebagai seorang Akuntan Profesional dengan kapabilitas yang sangat diakui, integritas dan rekam jejak yang sangat teruji, namun tetap rendah hati dan selalu tampil sebagai panutan bagi sejawat dan generasi akuntan di negeri ini. Sebagai pengurus IAI, Pak Ito selalu memegang teguh profesionalisme. Beliau selalu tampil paling depan dalam membangun generasi masa depan akuntan Indonesia yang tangguh melalui sertifikasi Chartered Accountant (CA) Indonesia yang setara dengan sertifikasi akuntan profesional global.

Sebagai profesional, Pak Ito memiliki pengalaman panjang sebagai bukti kapabilitas dan kapasitasnya. Amanah terakhir yang dipikul Pak Ito adalah menjadi anggota Panitia Seleksi OJK yang menentukan kepemimpinan di otoritas tersebut. Pak Ito merupakan anggota Dewan Audit Otoritas Jasa Keuangan sejak 2018, Komisaris PT Kustodian Sentral Efek Indonesia, PT Pelabuhan Indonesia Investama, serta Komisaris Independen PT Sarimelati Kencana Tbk dan PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk.
Sebelumnya, Pak Ito pernah menjabat berbagai jabatan strategis antara lain Direktur Utama PT Bursa Efek Indonesia (2009-2015); Chief Financial Officer PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia (2006-2009); Chief Executive Officer dan Komisaris Utama PT Bahana Securities (2006-2009); dan Direktur Utama PT Bahana Securities, (2003-2006).

Pak Ito lahir di Wonosobo, 20 November 1961. Beliau memperoleh gelar Akuntan dari Sekolah Tinggi Akuntansi Negara pada tahun 1989 dan Master of Business Administration dari Harvard Business School tahun 1994.

Kini Pak Ito telah berpulang ke Rahmatullah. Selamat jalan Pak Ito, legacy Bapak akan menuntun kami mengukuhkan masa depan profesi akuntan…!

IAI dan profesi akuntan Indonesia kehilangan putra terbaiknya. Semoga almarhum diterima di sisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan dan keikhlasan. Aamiin.

Alamat Rumah Duka:

Jl. Cendana 2 No. 14-16, Jakapermai, Bekasi Barat.
Rahimahullah akan disholatkan ba’da sholat Jumat (29 April 2022) di Mesjid Al Azhar Kalimalang. Kemudian akan diberangkatkan sekitar pukul 13.00 WIB ke pemakaman San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat.