Page 31 - Modul CA - Manajemen Keuangan Lanjutan (Plus Soal)
P. 31

MANAJEMEN
            KEUANGAN LANJUTAN





            Formula perubahan arus kas dari penggabungan perusahaan adalah sebagai berikut:


            ∆CF  = ∆rev – ∆Costs – ∆Taxes – ∆Capital requirements
                t        t        t        t                       t

            ∆CF t     =   Selisih antara arus kas pada tanggal penggabungan perusahaan dengan jumlah arus kas
                         dari 2 perusahaan jika tidak bergabung
            ∆Rev     =   Kenaikan pendapatan dari akuisisi
                 t
            ∆Costs t    =   Kenaikan biaya dari akuisisi
            ∆Taxes t    =   Kenaikan pajak dari akuisisi
            ∆Capital Requirements  = Kenaikan investasi baru dalam aset tetap dan modal kerja
                                 t
            4.2.2 Sumber Sinergi
            1.   Peningkatan pendapatan
                 Perusahaan-perusahaan yang menggabungkan diri mungkin akan memperoleh pendapatan yang
                 lebih besar karena adanya posisi pasar yang baik dan manfaat stratejik lainnya.
            2.   Pengurangan biaya
                 a.  Penggantian manajer-manajer yang tidak pernah mencapai target dengan manajer baru yang
                     dianggap mampu mencapai target yang dibebankan perusahaan.
                 b.  Perolehan skala ekonomis dan lingkung ekonomis (Economy of scale or scope). Skala ekonomis
                               DOKUMEN
                     terjadi ketika jumlah produknya meningkat dengan biaya tetap yang sama. Biaya tetap menyebar
                     ke lebih banyak produk sehingga biaya tetap per unitnya turun. Turunnya biaya tetap per unit
                     akan menurunkan total biaya per unit.
                 c.  Efisiensi dari integrasi vertikal.
                     Integrasi vertikal membuat perusahaan mengakuisisi pemasok dan pengecer sehingga
                     perusaha an lebih efisien. IAI
                     menghasilkan koordinasi antara sektor hulu dan hilir yang dapat meningkatkan efisiensi.
                 d.  Transfer teknologi
                     Transfer teknologi dari satu perusahaan ke perusahaan lain dapat membuat sistem operasi

            3.   Keuntungan dari sisi pajak
                 a.  Net operating losses
                     Misalnya PT A memiliki laba bersih yang besar sehingga harus membayar pajak yang lebih
                     besar.  Di pihak  lain, PT  B memperoleh rugi bersih yang besar.  Jika PT  A mengakuisi PT B
                     maka laba bersih PT A akan berkurang karena kerugian yang diperoleh PT B sehingga pajak
                     yang dibayarkan oleh perusahaan gabungan AB akan menjadi lebih kecil.
                 b.  Adanya kapasitas utang yang belum terpakai
                     Penambahan utang dapat menyebabkan turunnya pajak yang harus dibayarkan perusahaan
                     karena beban bunga mengurangi pajak.
                 c.  Kenaikan kapasitas berutang
                     Penggabungan perusahaan dapat mengakibatkan turunnya rasio utang terhadap aset yang
                     membuat perusahaan dapat meminjam uang lebih banyak untuk mendanai proyek-proyek
                     potensial yang dimiliki. Penggunaan utang akan menurunkan biaya modal dan pajak perusahaan.
            4.   Berkurangnya persyaratan modal
                 Ketika  dua  perusahaan bergabung maka akan  dapat  ditemukan terjadinya duplikasi  dalam  hal
                 fasilitas misalnya memiliki dua kantor pusat. Merjer memungkinkan perusahaan yang bergabung
                 hanya  menggunakan  satu  kantor  pusat  saja  dan  kantor  pusat  yang  tidak  digunakan  dapat  dijual
                 atau disewakan.










     22      Ikatan Akuntan Indonesia
   26   27   28   29   30   31   32   33   34   35   36