Page 19 - MODUL CA - Pelaporan Korporat 2021
P. 19

instrumen ekuitas. Untuk menilai secara tepat prospek atas arus kas masuk neto masa depan
                          ke entitas pelapor dan penata gunaan oleh manajemen atas sumber daya ekonomik entitas,
                          pengguna harus dapat meng identifikasi kedua jenis perubahan tersebut.
                          Dalam menilai kinerja keuangan, pengguna laporan keuangan dapat menilai dari informasi yang
                          disaji kan yaitu:
                          •    Kinerja Keuangan Terefleksikan oleh Akuntansi Akrual
                              Akuntansi akrual menggambarkan dampak transaksi dan peristiwa serta kondisi lainnya atas
                              sumber daya ekonomik dan klaim entitas pelapor pada periode saat dampak tersebut terjadi,
                              meskipun penerimaan dan pembayaran kas terjadi di periode yang berbeda. Hal ini penting
                              karena informasi tentang sumber daya ekonomik dan klaim entitas pelapor serta perubahan
                              sumber daya ekonomik dan klaim selama suatu periode memberikan dasar yang lebih baik
                              dalam  menilai  kinerja  masa  lalu  dan  masa  depan  entitas  diban dingkan  informasi  semata
                              mengenai penerimaan dan pembayaran kas selama periode tersebut.
                          •    Kinerja Keuangan Terfleksikan oleh Arus Kas Masa Lalu
                              Informasi mengenai arus kas entitas pelapor selama suatu periode juga membantu pengguna
                              untuk menilai kemampuan entitas dalam menghasilkan arus kas masuk neto masa depan
                              dan untuk menilai penatagunaan oleh manajemen atas sumber daya ekonomik entitas. Hal
                              tersebut mengindikasikan bagaimana entitas pe lapor memperoleh dan menggunakan kas,
                              termasuk informasi mengenai pinjaman dan pembayaran utang, dividen kas atau distribusi
                              kas lainnya kepada investor, dan faktor-faktor lain yang dapat memengaruhi likuiditas atau
                              solvabilitas entitas. Informasi mengenai arus kas membantu pengguna dalam memahami
                              aktivitas operasi entitas pelapor, mengevaluasi aktivitas pendanaan dan investasi, menilai
                              likuiditas atau solvabilitas, serta menginterpretasi informasi lain mengenai kinerja keuangan.

                          Selain itu, pengguna Laporan Keuangan dapat menilai perubahan sumber daya ekonomik yang
                          tidak berasal dari kinerja keuangan. Sumber daya ekonomik dan klaim entitas pelapor juga
                          dapat berubah karena alasan lain selain kinerja keuangan, seperti penerbitan istrumen utang
                          atau ekuitas. Informasi mengenai jenis perubahan seperti ini diperlukan untuk memberikan
                          pemahaman yang lengkap kepada pengguna tentang mengapa sumber daya ekonomik dan klaim
                          entitas pelapor berubah dan implikasi dari perubahan tersebut terhadap kinerja keuangan masa
                          depannya.

                          Laporan keuangan juga menunjukkan apa yang telah dilakukan manajemen (stewardship), atau
                          pertanggung jawaban manajemen atas sumber daya yang dipercayakan kepadanya. Pemakai yang
                          ingin menilai apa yang telah dilakukan atau pertanggungjawaban manajemen berbuat demikian
                          agar mereka dapat membuat keputusan ekonomi; keputusan ini mungkin mencakup, misalnya,
                          keputusan untuk menahan atau menjual investasi mereka dalam perusahaan atau keputusan
                          untuk mengangkat kembali atau mengganti manajemen.


                      2.   Karakteristik Kualitatif Laporan Keuangan
                          Karakteristik kualitatif merupakan ciri khas yang membuat informasi dalam laporan keuangan
                          berguna bagi pemakai. Agar informasi keuangan menjadi berguna, informasi tersebut harus
                          relevan dan merepresentasikan secara tepat apa yang akan direpresentasikan. Kegunaan informasi
                          keuangan dapat ditingkatkan jika informasi tersebut terbanding (comparable), terverifikasi
                          (verifiable), tepat waktu (timely), dan terpahami (understandable).










        10       BAB 1 STANDAR PELAPORAN KEUANGAN



                                                                                                                   05/07/21   11.42
       MODUL CA - Pelaporan Korporat - Aja.indd   10                                                               05/07/21   11.42
       MODUL CA - Pelaporan Korporat - Aja.indd   10
   14   15   16   17   18   19   20   21   22   23   24