15 Mei 2019 - SAK Update

DSAS-IAI Akan Revisi PSAK 102 dan Terbitkan Tiga Standar Baru Sebagai Dampak Terbitnya PSAK 71

Pada 26 Juli 2017 DSAK-IAI telah mengesahkan PSAK 71: Instrumen Keuangan (adopsi dari IFRS 9 Financial Instruments) yang akan menggantikan PSAK 55: Instrumen Keuangan: Pengakuan dan Pengukuran. PSAK 71 ini akan berlaku efektif pada 1 Januari 2020. Perubahan pengaturan dalam PSAK 71 dibandingkan dengan PSAK 55 terkait dengan klasifikasi dan pengukuran dari aset dan liabilitas keuangan berdasarkan model bisnis dan karakteristik arus kas, metodologi penurunan nilai yang bersifat forward-looking, dan akuntansi lindung nilai yang lebih sederhana.  Selengkapnya...


23 April 2019 - SAK Update

PUBLIC HEARING DRAF EKSPOSUR AMENDEMEN PSAK 1, AMENDEMEN PSAK 22 DAN AMENDEMEN PSAK 25

DSAK IAI menyelenggarakan Public Hearing (PH) atas Draf Eksposur (DE) Amendemen PSAK 1, DE Amendemen PSAK 22 dan DE Amendemen PSAK 25 pada tanggal 11 April 2019 di Grha Akuntan, Jalan Sindanglaya No.1, Menteng, Jakarta. PH merupakan bagian dari due process procedures dalam penyusunan SAK serta untuk mendapatkan masukan dan tanggapan dari praktisi, regulator dan masyarakat atas penerbitan suatu standar. PH atas Amendemen PSAK tersebut disampaikan oleh Anggota DSAK IAI, Bapak Singgih Wijayana dan Ibu Ersa Tri Wahyuni dan dihadiri oleh 42 peserta.  Selengkapnya...


11 Maret 2019 - SAK Update

Undangan Dengar Pendapat Publik (Public Hearing) DE Amendemen PSAK 1, Amendemen PSAK 22 dan Amendemen PSAK 25

Pada 12 Februari 2019, Dewan Standar Akuntansi Keuangan (DSAK) IAI telah mengesahkan Draf Eksposur (DE) Amendemen:  Selengkapnya...


23 Januari 2019 - SAK Update

Perpanjangan Masa Tanggapan Publik Atas Draf Eksposur PSAK 74 Kontrak Asuransi

Pada tanggal 26 September 2018, Dewan Standar Akuntansi Keuangan (DSAK) Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) telah mengesahkan Draf Eksposur Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan 74: Kontrak Asuransi (DE PSAK 74) yang merupakan hasil adopsi International Financial Reporting Standards (IFRS) 17 Insurance Contracts yang berlaku secara efektif 1 Januari 2021.  Selengkapnya...


15 November 2018 - SAK Update

PSAK 112: AKUNTANSI WAKAF TELAH DISAHKAN

Pada tanggal 7 November 2018 DSAS-IAI telah mengesahkan PSAK 112: Akuntansi Wakaf. PSAK 112 berlaku efektif pada 1 Januari 2021 dengan opsi untuk penerapan dini.  Selengkapnya...