Dewan Penegakan Disiplin Anggota


Dadang Kurnia

Ketua

Dadang Kurnia adalah  Ketua Dewan Penegakan Disiplin Anggota IAI periode 2023 – 2027. Beliau saat ini menjabat sebagai Assessor SDM Aparatur Ahli Utama BPKP. Sebelumnya beliau menjabat sebagai Deputi Kepala BPKP Bidang Pengawasan.

Penyelenggaraan Keuangan Daerah di tahun 2019 – 2021. Sekretaris Utama BPKP di tahun 2017 – 2019. Beliau menyelesaikan Pendidikan Diploma IV Spesialisasi Akutansi dari Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (STAN) pada tahun 1990 dan menyelesaikan program Master in Business Administration dari University of Rochester, USA pada tahun 1993.


Prof. Dr. Haryono Umar

Anggota
Prof. Dr. Haryono Umar adalah Anggota Dewan Penegakan Disiplin Anggota IAI periode 2023 – 2027. Saat ini beliau menjabat sebagai Wakil Rektor II di Perbanas Institute Bidang Sumber Daya dan Riset. Sebelumnya beliau menjabat sebagai Dekan Pascasarjana di Perbanas Institute Periode September 2019 – Februari 2023.  Wakil Ketua Komisi Pemberantas Korupsi (KPK) pada 2007 – 2011.  Beliau menyelesaikan Pendidikan Diploma IV dari Sekolah Tinggi Akuntansi Negara pada tahun 1991, menyelesaikan program Master of Business Administration dari University of Houston – Clear Lake pada tahun 1993, menyelesaikan program Doktoral bidang Accounting and Finance dari tahun Universitas Padjajaran pada tahun 2005 dan dikukuhkan sebagai Guru Besar dari Universitas Muhammadiyah Jakarta pada tahun 2018.

Heliantono

Anggota
Heliantono adalah Anggota Dewan Penegakan Disiplin Anggota periode 2023-2027. Saat ini beliau menjabat sebagai Rekan Pimpinan dari KAP Heliantono dan rekan. Sebelumnya beliau menjabat sebagai Rekan Pimpinan di KAP Heliantono & Basyiruddin di tahun 1996 – 2001. Beliau merupakan Anggota Dewan Pengurus Nasional IAI pada periode 2010-2014. Beliau menyelesaikan pendidikan DIII Jurusan Akuntansi di Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (STAN) tahun 1985, menyelesaikan pendidikan D IV Jurusan Akuntansi di Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (STAN) tahun 1992, menyesaikan pendidikan S2 Jurusan Akuntansi dari Universitas Mercubuana tahun 2012, dan menyelesaikan S3 dengan Konsentrasi Akuntansi dari Universitas Trisakti tahun 2021.

Marihot H. Tambunan

Anggota

Marihot H Tambunan adalah Anggota Dewan Penegakan Disiplin Anggota IAI periode 2023 – 2027.  Saat ini beliau menjabat sebagai SEVP Kepatuhan di PT. Mandiri Inhealth. Beliau juga menjabat sebagai Wakil Sekretaris Umum PP KAFEGAMA (Pengurus Pusat) Keluarga Alumni Fakultas Ekonomi Gadjah Mada Periode 2021-2024.

Beliau menyelesaikan Pendidikan S1 Akuntansi pada tahun 1993 dari Universitas Gadjah Mada, menyelesaikan Pasca Sarjana (Magister Manajemen) Bidang Keuangan & Perbankan pada tahun 2000 dari Universitas Indonesia. Beliau juga telah menyelesaikan Chartered Financial Analyst level 1 pada tahun 2011.


Wanirahayu

Anggota
Wanirahayu adalah Anggota DPDA IAI periode 2023-2024 ex officio Pusat Pembina Profesi Keuangan, Kementerian Keuangan RI. Saat ini beliau menjabat sebagai Pemeriksa Profesi Akuntansi Senior pada PPPK.  Beliau menyelesaikan Pendidikan S1 pada Universitas Islam Nadhlatul Ulama Jepara, menyelesaikan Pendidikan S2 pada Universitas Diponegoro.

* Prof. Dr. Sri Mulyani, Ak., CA., ASEAN CPA, Anggota DPN IAI Periode 2022-2026